Dalam Sambutannya, Achmad Fanani menyampaikan, UKS merupakan wadah dan program untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan anak didik sejak dini, maka dari itu, kegiatan Rapat Kerja UKS Kota Banjarmasin Tahun 2018 dalam rangka mengevaluasi, mengembangkan dan memantapkan program program UKS di Sekolah. hasilnya akan terlihat melalui prilaku hidup sehat dan derajat kesehatan anak didik di sekolah tersebut.
Pada kesempatan tersebut pula, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjarmasin Hj. Siti Wasilah, M.Si, MED yang turut berhadir juga menyambut baik dengan diadakannya kegiatan tersebut. Menurut Bunda Paud Kota Banjarmasin itu, Program UKS menjadi penting diselenggarakan karena memuat berbagai kegiatan pendidikan tentang kesehatan. “Raker hari ini saya harap bisa mencari formulasi apa yang dikerjakan UKS ke depan. Harapannya anak-anak turut jadi pengendali kesehatan. Lingkungan sekolah yang tidak steril dari gangguan kesehatan seperti lingkungan yang tidak bersih, banyaknya jajanan tidak sehat dan perilaku anak-anak yang tidak menunjang kesehatan berpotensi memunculkan berbagai jenis penyakit menular." ujarnya.
Istri Walikota Banjarmasin ini juga berharap melalui kegiatan tersebut akan melahirkan terobosan terhadap Usaha Kesehatan Sekolah. "menjaga kesehatan dapat dimulai di lingkungan sekolah, bukan hanya pada perbaikan kondisi fisik sekolah, namun lebih menekan kepada perubahan perilaku warga sekolah untuk mendukung program UKS." ujarnya menambahkan. (humpro-bjm)
Posting Komentar