Senin, 16 Agustus 2021

Refleksi Qur'ani dan program Tilawah Fullday


Dalam rangka memperingati Tasyakur 32 Tahun Gerakan TK/TP Al-Qur'an BKPRMI, BKPRMI Kalsel menyelenggarakan Refleksi Qur'ani dan program Tilawah Fullday yang diikuti sekira 26 santri TK/TP Al-Qur’an di Kota Banjarmasin.

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Iqra Mahligai Al-Qur'an, Kota Banjarmasin itu, dibuka oleh Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina, Minggu (15/08).
Menurut H Ibnu Sina, kegiatan Tilawah Fullday yang dilaksanakan semalam empat bulan untuk angkatan pertama ini merupakan sebuah upaya untuk menambah bibit-bibit unggul qori dan qoriah di Kota Banjarmasin. “Ini sebuah upaya yang luar biasa saya kira untuk memastikan bahwa anak-anak kita yang sudah khatam al-qur’an itu mengikuti program mengaji belagu atau tilawah al-qur’an, sehingga yang namanya qori qoriah dan lumbungnya ada di Banjarmasin ini tidak akan habis,” ujarnya.
Di samping itu, ia juga berharap para santri yang mengikuti kegiatan tersebut, dapat lebih meningkatkan kemampuan seni membaca al-qur’an, termasuk pemahamannya terhadap bacaan al-qur’an.(dokpim-bjm)

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search