Sabtu, 06 November 2021

9 Walikota Bahas Ketahanan Pangan di Masa Covid-19



Strategi Ketahanan Pangan untuk Masyarakat Kota dalam Masa Pandemi Covid 19, tema tersebut menjadi hot isu dalam Rapat Kerja (Raker) Komisariat Wilayah (Komwil) V Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Regional Kalimantan, yang dilaksanakan di Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur.
Kegiatan yang dihadiri Sembilan Walikota se Kalimantan itu, dihadiri langsung oleh Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama para pejabat instansi terkait dan Ketua TP PKK Kota Banjarmasin, Hj Siti Wasilah.
Menariknya, kegiatan dari tanggal 3 hingga 6 November itu juga dihadiri Ketua APEKSI Nasional, Bima Arya.
Kepada seluruh peserta Raker Komwil V Apeksi Regional Kalimantan, pria yang juga menjabat sebagai Walikota Bogor ini mengajak seluruh kota di Kalimantan untuk berlari mengejar target kerja yang tertinggal akibat masa pandemi Covid-19 ini, sehingga kebutuhan pangan dan pendapatan daerah bisa kembali normal. “Kita akan menajamkan pemikiran kita, kemudian meneruskannya kepada pemerintah pusat terkait dengan economic recovery, terkait ketahanan pangan di wilayah-wilayah. Bagaimana pun juga masa pandemi ini mengharuskan kita bisa berlari untuk memastikan bahwa tidak saja kebutuhan pangan tercukupi, tetapi pendapatan daerah juga bias stabil,” terang Bima.
Ia yakin, dengan dilaksanakannya Raker APEKSI tersebut, 9 Walikota yang mengikuti kegiatan tersebut bisa melahirkan ide kreatif dan inovatif untuk disampaikan secara resmi ke pemerintah pusat dengan dijembatani organisasi APEKSI. “Insyaallah APEKSI di akhir tahun nanti akan buat acara semacam refleksi, review sekaligus proyeksi ke depan. Kita juga ingin dorong akselerasi percepatan economic recovery, sekaligus kita ekspos kesiapan potensi ekonomi di masing-masing kota,” katanya.
Sementara itu, Wakil Gubernur Kalimantan Timur, H Hadi Mulyadi yang membuka secara langsung Raker Komwil V Apeksi Regional Kalimantan mengatakan, mengingat Kalimantan akan dijadikan sebagai pusat pemerintahan di Indonesia, maka dari itu ia berharap agar salah satu rekomendasi yang akan dibawa ke Apeksi Nasional adalah tentang pemerataan pembangunan untuk seluruh kota di Kalimantan. “Mudah-mudahan salah satu rekomendasi dari Apeksi Komwil V Kalimantan ini, adalah menyampaikan tentang rencana pembangunan Ibu Kota Negara yang berkesinambungan, merata dan adil untuk seluruh Pulau Kalimantan dan melibatkan seluruh kota di Kalimantan sebagai bagian penting dari pembangunan Ibu Kota Negara,” harapnya, saat membuka kegiatan tersebut, di Ballroom Hotel Mercure, Kota Samarinda, Jumat (05/11).
Kegiatan Apeksi dirangkai dengan penanaman pohon di Taman Bebaya, Kota Samarinda, dimana H Ibnu Sina menanamkan langsung Pohon Buah kelengkeng, di lokasi yang diresmikan bersama dengan kegiatan tersebut.
Menurut Walikota Samarinda, H Andi Harun kegiatan bersepeda dan menanam pohon merupakan cara Pemko Samarinda memperkenalkan suasana Kota Samarinda. “Harapan kami semoga melalui Raker APEKSI kali ini tamu-tamu yang hadir bisa membawa dampak ekonomi terhadap masyarakat,” ucapnya.
Usai menanam pohon bersama, Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama Walikota se Kalimantan lainnya juga berkesempatan mengunjungi Mall Pelayanan Publik di Kota Samarinda.
Rangkaian lain dalam kegiatan tersebut adalah, kunjungan para istri kepala daerah yang mengikuti kegiatan Ladies Program dengan agenda kunjungan ke kawasan pengelolaan dan pengembangan kerajinan daerah setempat dan Desa Budaya Pampang di Kota Samarinda.
Selain itu, Susur Sungai Mahakam juga menjadi salah satu agenda kegiatan Raker Komwil Apeksi tersebut, di mana 9 Walikota beserta istri diajak berkeliling Kota Samarinda dengan menyusuri sungai Mahakam.(dokpim-bjm)

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search