Kamis, 08 September 2022

Lagi, H Ibnu Sina Duduki Kursi Organisasi Nasional

BANJARMASIN - Setelah dua tahun lamanya sempat vakum, lantaran terhambat pandemi Covid-19, Aliansi Kabupaten-Kota Peduli Sanitasi (AKKOPSI), kembali melaksanakan Musyawarah Nasional (Munas).
Kegiatan tahunan bertajuk City Sanitation Summit (CSS) ke XX itu dilaksanakan di Kabupaten Tangerang. Beberapa agenda utama dalam kegiatan tersebut adalah pemilihan ketua umum AKKOPSI dan pemilihan tuan rumah pelaksanaan CSS ke-XXI.
Menariknya, dalam pemilihan pengurus AKKOPSI periode 2022 hingga 2026, Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina terpilih untuk menduduki kursi orang nomor dua dilingkup organisasi nasional tersebut.
Pemimpin Bumi Kayuh Baimbai ini menjadi wakil ketua AKKOPSI mendampingi Bupati Tangerang, H Ahmed Zaki Iskandar yang secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum AKKOPSI.
Tak cukup sampai disitu, saat sidang pleno, pemimpin kota berjuluk seribu sungai dinobatkan oleh seluruh peserta AKKOPSI yang berjumlah 460 Kabupaten dan Kota se Indonesia sebagai pemimpin sidang.
Selain memilih pengurus AKKOPSI periode 2022 sampai 2027, dalam siding tersebut juga memilih tuan rumah untuk kegiatan CSS ke XXI tahun 2023, yakni Kabupaten Bandung. “Alhamdulillah haru ini Munas ke-4 AKKOPSI  sudah dilaksanakan. Ada 4 agenda, pertama laporan pertanggung jawaban pengurus lama AKKOPSI 2017-2022, kedua pemilihan ketua umum dan dari forum Munas sepakat secara aklamasi menetapkan Bupati Tangerang yaitu H Ahmed Zaki Iskandar sebagai ketua umum AKKOPSI periode 2022-2026,” ujar H Ibnu Sina, Rabu (07/09).
Pria yang telah dua periode menjabat sebagai Wali Kota Banjarmasin inipun memastikan dirinya siap membantu ketua umum AKKOPSI, dalam menjalankan tugas-tugas keorganisasinya. “Intinya adalah kita siap membantu beliau sampai dengan masa jabatan beliau berakhir,” ucapnya
Ia berharap, dengan kepengurusan baru ini kegiatan serta misi organisasi AKKOPSI bisa terus berkelanjutan dan berkesinambungan, sehingga perhatian kepada sanitasi semakin baik.
Terakhir, ia menyampaikan ucapkan terimakasih kepada tuan rumah Bupati Tangerang, "Kegiatan CSS ke XX ini berlangsung dengan lancar dan best praktisnya dalam bentuk Sanitasi Pondok Pesantren (Sanitren) dan juga Sanitasi Sekolah, ini menjadi model pembelajaran bagi seluruh anggota yang hari ini sudah terdaftar sekitar 429 kabupaten-kota anggota AKKOPSI se-Indonesia", pungkasnya. (prokom-banjarmasin)










 

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search