BANJARMASIN - Direktur Sanitasi pada Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum RI, Prasetyo beserta rombongan melakukan kunjungan ke Tempat Pemrosesan Akhir Sampah (TPAS) Basirih. Rabu (16/4/2025) sore.
Ia melakukan peninjauan dibeberapa zona yang ada di TPAS Basirih "Ya Direktur Sanitasi tadi keliling-keliling melihat beberapa zona tadi, mulai dari zona 1 sampai zona ujung." Ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin Ikhsan Budiman.
Ia menambahkan, ada beberapa catatan yang diambil oleh Direktur Sanitasi, namun tidak disampaikan hingga kedatangan Dirjen Cipta Karya ke Banjarmasin. "Jadi ada beberapa catatan-catatan tadi mungkin tidak disampaikan beliau karena memang hari ini beliau beserta rombongan yang turun melihat kondisinya. Mungkin akan menjadi bahan laporan untuk kedatangan Dirjen (Direktur Jendral Cipta Karya, red) yang rencana besok akan ke Banjarmasin," tambahnya.
Selain itu, ia juga mengungkapkan permintaan dari Wali Kota Banjarmasin, agar lahan yang masih ada dan tidak terdampak dengan penyegelan tersebut, bisa digunakan untuk TPS Sementara, atau tempat pemilahan saja, nanti tetap kirim ke TPA Regional Banjarbakula.
"Tadi ada permintaan Pak Wali, ada beberapa lahan disini, yang diluar ini, yang bisa dilakukan untuk pemilahan, TPST kah pemilahan kah segala macam nantikan hasilnya tetap dibuang ke Banjarbakula." Tutupnya. (Prokom-bjm/tim)
Posting Komentar