Wali Kota Banjarmasin H. M Yamin didampingi Wakil Wali Kota
Hj. Ananda memimpin dan memberikan arahan pada Rapat Ekspose Penyampaian
Program kerja Tahun 2026 Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman
(Disperkim) di Ruang Rapat Wali Kota Pemko Banjarmasin. Selasa(13/01).
Pada Rapat Expose Program Kerja Disperkim ini Wali Kota H.M Yamin menegaskan kepada
Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman, H. Chandra Iriandy, selain
mengurusi perumahan layak huni dan penanganan kawasan kumuh juga perlunya di
buat aturan pembuatan drainase atau
sistem saluran untuk mengalirkan kelebihan air dari suatu area baik alami atau
buatan,untuk mencegah genangan dan banjir, serta menjaga fungsi lahan optimal
untuk mencegah kerusakan lingkungan pada setiap pembangunan infra struktur terkait.
Rapat expose program kerja ini juga dihadiri Sekretaris
daerah Kota Banjarmasin Ikhsan Budiman,Kepala BPKPAD kota Banjarmasin H, Edy
Wibowo, S, E, Kepala Bappedalitbang, Drs, Ahmad Syauki, M.S , Kepala Inspektorat
Kota Banjarmasin, Dolly Syahbana, M.M ,Kabag Pengadaan barang dan Jasa, Hj,
Zuraida. ST (Prokom-bjm- zul)
Posting Komentar