Pemko Banjarmasin memberikan penghargaan kepada SKPD yang dinilai ikut berperan dalam mengembangkan smart city, khususnya terkait pemanfaatan data dalam penyebaran informasi pembangunan melalui pengelolaan media sosial.
Ada tiga kategori penghargaan yang diserahkan langsung oleh Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina, Wakil Walikota Banjarmasin, H Arifin Noor dan Plh Sekda Kota Banjarmasin, Sugito Said, yakni terbaikpengelolaan website, terbaikpengelolaan sosial media instagram dan terbaikpengelolaan sosial media (facebbok).
Salah satu kantor yang berhasil menyabet ketiga gelar penghargaan tersebut sekaligus adalah Sekretariat Daerah Kota Banjarmasin, tepatnya Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim).
Bagian yang kini dipimpin Kabag Prokompim, Husin Luthfie, menerima penghargaan terbaikpertama dalam pengelolaan media sosial website, terbaikkedua pengelolaan media sosail instagram, dan terbaikpertama pengelolaan media sosial facebook. “Terima kasih atas dukungannya, terutama untuk pak Walikota, Wakil Walikota dan pak Sekda,” ujar Husin Luthfie, usai menerima penghargaan tersebut di Aula Kayuh Baimbai, Selasa (02/11).
Kegiatan pemberian penghargaan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Smart City Kota Banjarmasin.
Ia berharap, ke depannya pelayanan publikasi informasi pembangunan yang dikelola bagian yang dipimpinannya semakin banyak disukai masyarakat, sehingga informasi pembangunan yang tersaji dapat tersampaikan dan diterima dengan baik oleh masyarakat.
Dari informasi terhimpun, daftar penghargaan keaktifan pengelolaan website dan media sosial (Fb dan IG) untuk SKPD dan Kelurahan antara lain, TerbaikWebsite, SKPD, pertama Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan. Kedua Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, Kota Banjarmasin. Ketiga Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Untuk kelurahan, terbaikpertama Kelurahan Pelambuan, kedua Kelurahan Pekapuran Raya dan terbaikketiga Kelurahan Basirih Selatan.
Penghargaan kategori terbaikpengelolaan sosial media Instagram, SKPD, terbaikpertama Dinas Kesehatan, Kedua Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan. Terbaikketiga Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, dan terbaikketiga.
Kelurahan terbaikpengelolaan Instagram pertama Kelurahan Belitung Utara, kedua Kelurahan Banua Anyar dan ketiga Kelurahan Sungai Lulut.
Untuk kategori terbaiksosial media (Facebook), SKPDterbaik pertama Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan. Kedua Dinas Kesehatan, dan terbaikketiga Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik.
Sedangkan untuk Kelurahan, terbaikpertama Kelurahan Kelayan Barat. Terbaikkedua Kelurahan Belitung Selatan danterbaik ketigaKelurahan Sungai Baru.(dokpim-bjm)
Posting Komentar