Kamis, 24 April 2025

Wali Kota Banjarmasin Susur Sungai Martapura Bersama Wakil Menteri Dalam Negeri


Wali Kota Banjarmasin, HM Yamin HR bersama Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hj Ananda mendampingi Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto menyusuri sungai martapura, mengambil start dari kawasan Siring Menara Pandang dan finish di Wisata Religi Kubah Basirih, Kota Banjarmasin, Kamis (24/05).

Kubah Habib Basirih merupakan sebuah makam keramat seorang ulama yang menjadi objek wisata religi di Kota Banjarmasin. Di tempat ini Wakil Menteri Dalam Negeri itu menikmati hidangan khas Banjar diantaranya kopi Banjar, kue cincin, dan roti maryam. (prokom-bjm)



Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search