Jumat, 20 Januari 2017

16 Ribu Relawan Dukung Kegiatan Clean Up

BANJARMASIN – Gerakan bersih-bersih sungai kota atau disebut juga dengan gerakan Clean Up Banjarmasin Day 2017, dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat,  mulai digalakan Pemko Banjarmasin.
Tak tangguing-tanggung, sekira 16 ribu relawan yang tergabung dalam berbagai elemen masyarakat, akan bersama-sama melakukan aksi bersih-bersih sungai pada bulan Februari mendatang.
Tak hanya itu, dalam kegiatan tersebut juga akan dilakukan penanaman serentak pohon dan bibit pohon cabe di semua zona kebersihan yang telah ditentukan.
Menurut Wakil Walikota Banjarmasin, Hermansyah, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak masyarakat Kota Banjarmasin untuk hidup sehat dan bersih sesuai dengan slogan Pemko Banjarmasin, BAIMAN, Kamis (19/01).
Karenanya, lanjut Hermansyah, agar kegiatan tersebut bisa berjalan sesuai dengan harapan, maka setiap kecamatan yang ada di Kota Banjarmasin akan diberikan wilayah-wilayah yang menjadi target pembersihan dan penanaman pohon.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Hamli Kursani menambahkan, untuk penyediaan  pohon dan bibit pohon cabe, pihak nya akan berusaha mengkoordinasikannya dengan instansi terkait.
Kenapa harus menanam bibit pohon cabe. Masih menurut Hamli, kegiatan penanaman pohon cabe itu, mengikuti himbauan dari Pemerintah Provinsi Kalsel yang menginginkan satu buah rumah, bisa menanam 20 batang bibit pohon cabe. “Kegiatan penanaman bibit pohon cabe itu arahan dari pemerintah pusat yang kemudian ditindaklanjuti oleh TP PKK se Kalsel. Jadi nanti kita bersih-bersih sekalian menanam pohon dan bibit pohon cabe,” jelasnya, saat Rapat Bersama dengan seluruh elemen masyarakat Kota Banjarmasin, di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin.
Lebihlanjut dikatakan Hamli, untuk penanaman pohon, jumlahnya mungkin tidak sebanyak penanaman bibit pohon cabe, tapi diharapkan dalam satu zona akan ada satu batang pohon yang ditanam.*SF

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search