Selasa, 14 Agustus 2018

Meriahnya Ajang Kreativitas Anak Usia Dini

Suara dan tawa Fatimah terdengar riuh, sambil memainkan pensil warna di atas kertas, Siswi Tk Aisyiyah ini tak henti-hentinya mengoceh dengan teman temannya. Semangat, ramai,  gembira, mungkin itulah gambaran yang dilihat Ketua PKK Kota Banjarmasin dr. Hj. Siti Wasilah saat menghadiri gelaran Lomba Ajang Kreativitas Anak Usia Dini se-Kota Banjarmasin di Siring Menara Pandang (14/8).

Dipadati 150 anak-anak TK dan PAUD se-Kota Banjarmasin, ibu Siti Wasilah yang juga Bunda Paud Kota Banjarmasin ini sempat kewalahan menghadapi bocah bocah cilik yang hendak bertegur sapa. Namun tawa gembira selalu meluncur lepas dari bibir Istri walikota ini.
Meriahnya kegiatan yang digelar oleh Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin ini, seyogyanya dalam rangka Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2018. Wasilah pun meyambut positif kegiatan ini. Menurutnya, Ajang kreativitas Anak Usia Dini merupakan sebuah ajang untuk memacu Potensi dan kreatifitas anak. "Potensi dan bakat anak bisa dipupuk sejak usia dini, namun harus dipancing dan dimunculkan lebih dulu, agar terlihat potensi apa yang dimiliki si anak dalam tumbuh kembangnya." ujarnya.
Melalui Ajang Kreatifitas Anak Usia Dini yang menggelar lomba mewarna, lomba menghafal Surah Pendek, serta lomba azan, Wasilah berharap akan menumbuhkan minat dan potensi yang sudah bisa dilihat para orang tua dan mitra pendidik, sehingga kedepannya bisa mengembangkan potensi kreatifitas yang lebih terarah.

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search